Cara Membuat User dan Group Debian 6 GUI

Cara Membuat User dan Group Debian 6 (VirtualBox) Berbasis GUI (Graphical User Interfaces)-> Di artikel sebelumnya saya telah membahas mengenai bagaimana cara membuat user dan group yang berbasis CLI (Command Line Interfaces), Nah Artikel kali ini akan membahas membuat User dan Group Pada Debian 6 yang berbasis CLI.

Dilinux sendiri sama seperti OS yang lain bisa menambahkan lebih dari 1 user untuk menggunakan komputer. User itu sendiri dibuat untuk membagi tugas kepada masing-masing orang untuk lebih meringankan beban kerja. Sedangkan group adalah kumpulan dari beberapa user yang menjadi 1 kelompok kerja. Biasanya ini dibuat untuk membedakan divisi-divisi kerja supaya tidak campur aduk.
Root adalah user tertinggi yang ada di linux. User bisa mengakses file dan direktori dengan full akses RWX.

Oke langsung saja menuju ke langkah-langkahnya :

1.    Masuklah ke homescreen linux dengan masuk dengan user anda.


2.    Kemudian klik pada sistem, Kemudian klik lagi pada administrasi. Dan klik pada pemakai dan kelompoknya.

3.    Setelah itu akan muncul jendela baru. Untuk menambah group klik “kelola kelompok”.

4.    Setelah klik kelola kelompok maka akan muncul jendela baru. Klik “add” untuk menambah grup baru.


5.    Isikan nama kelompok dan id kelompok minimal 3 angka dan awalan jangan 0. Beri tanda centang pada user untuk mengikut sertakan user kedalam grup. Dan Klik “OK”, jika ada perintah memasukan sandi root maka masukan sesuai sandi root anda.
6.    Jika anda berhasil maka nama grup anda akan terdaftar dalam daftar grup.

8.    Untuk membuat user baru klik add di kanan bawah.

9.    Masukan nama user sesuai yang anda inginkan. Lalu klik ok

10.     Masukan pasword user baru tersebut. Dan klik “Ok”
11.     Jika muncul perintah pasword root masukan pasword root sesuai pasword root anda.

12.     Jika berhasil maka user baru akan berada di bawah user yang lama.


Nah Itulah cara untuk membuat user dan group pada Debian 6 berbasis GUI(graphical User Interface) di VirtualBox. Seperti artikel sebelumnya saya menggunakan virtualbox karena saya melakukan langkah ini ketika praktek sehingga akan sia-sia jika saya instal debian langsung pada PC saya.

Oke sekian dulu untuk postingan kali ini, Semoga bermanfaat untuk kalian semua,,
Terimakasih.... :)

Related Posts

Previous
Next Post »